Guide for a WordPress beginner who wants to become a Pro! Learn More

4 Kesalahan Pengusaha Pemula yang Sering Dilakukan

Kesalahan Pengusaha Pemula – Sebagai seorang pebisnis, pemula tentu kita sering melakukan kesalahan-kesalahan dalam memulai bisnis. Baik kesalahan kecil, maupun kesalahan yang besar. Namun kesalahan-kesalahan tersebut sangat wajar dilakukan karena kita sebagai seorang pebisnis pemula tentunya belum mengetahui secara dalam tentang dunia bisnis. Namun kesalahan-kesalahan tersebut janganlah terus menerus dilakukan karena akan berdampak buruk terhadap bisnis yang anda jalankan nantinya. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang 4 kesalahan yang sering dilakukan oleh pebisnis pemula. Meskipun sering dilakukan, namun jangan lupa untuk segera memperbaikinya yah. Berikut adalah 4 kesalahan fatal pengusaha pemula.


Sering Mengabaikan Kritik & Saran dari Orang Lain


Dapat dikatakan ini merupakan kesalahan kecil yang sering dilakukan oleh pebisnis pemula yang dapat berdampak sangat besar terhadap bisnis yang sedang dijalankan. Sebagai seorang pebisnis yang baik, kita harus seannatiasa dapat menerima setiap kritikan dan juga saran yang masuk. Toh juga itu untuk kemajuan bisnis yang sedang kita jalankan juga. Jangan pernah kita menjadi orang yang sangat egois. Ingin menang sendiri tanpa memikirkan kepentingan orang lain. Contoh yang lebih spesifik adalah kepentingan konsumen anda sendiri. Maka dari itu jika anda ingin bisnis yang sedang anda jalankan sukses, nerusahalah untuk selalu menerima kritik dan saran dari orang lain.


Kesalahan pengusaha Pemula Sering Tidak Memperhatikan Kepuasan Pelanggan


Kebanyakan usaha-usaha yang dijalankan oleh orang-orang sering kali tidak diminati karena satu kesalahan yang sering tidak disadari oleh para pebisnis dan juga pengusaha, yaitu tidak memperhatikan kepuasan pelanggan. Sebagai seorang pebisnis dan juga pengusaha yang baik, tentu kita harus selalu memperhatikan kepuasan pelanggan. Namun kebanyakan dari kita justru menganggap hal tersebut sebagai hal yang tidak terlalu penting untuk diperhatikan. Agar usaha yang anda jalankan dapat sukses, anda harus selalu memperhatikan kepuasan pelanggan. Anda harus dapat mengusahakan agar pelanggan puas dengan barang yang anda jual. Jika pelanggan puas dengan barang yang anda jual, ucapkanlah terima kasih dan jangan sampai pelanggan kehilangan kepuasannya terhadap barang yang anda jual. Anda harus dapat mempertahankan kepuasan pelanggan terhadap barang yang anda jual.

kesalahan pengusaha pemula
kesalahan pengusaha pemula


Terlalu Sering Tutup


Kesalahan yang satu ini dapat dikatakan sering sekali dilakukan oleh para pebisnis yang masih berstatus pemula maupun yang sudah berpengalaman. Namun akan memberikan dampak yang sangat buruk apabila dilakukan oleh para pebisnis yang masih berstatus pemula. Ada banyak sekali faktor-faktor yang membuat para pebisnis pemula sering menutup usahanya. Salah satunya karena malas. Ketahuilah, jika anda sering menutup usaha anda tanpa ada alasan yang jelas. Anda akan sangat kesulitan nantinya untuk mendapatkan pelanggan tetap. Kunci rahasia agar anda bisa mendapatkan pelanggan tetap adalah jangan terlalu sering menutup tempat usaha anda. Karena hal tersebut dapat membuat nama usaha anda menjadi jelek dan anda akan sangat kesulitan untuk mendapatkan pelanggan tetap.


Puas Sebelum Waktunya


Ketika usaha yang kita jalankan sudah berjalan dengan baik dan kita sudah bisa mendapatkan target yang kita inginkan, tentu kita akan merasa puas. Merasa puas boleh-boleh saja, namun jangan terlalu berlebihan sekali. Kesalahan inilah yang sering membuat para pebisnis kembali lagi di titik nol usaha mereka. Biasanya mereka yang berhasil mendapatkan profit yang sangat besar dari usaha yang telah dijalankannya akan menghabiskan uangnya untuk bersenang-senang. Hal inilah yang sangat tidak boleh untuk dilakukan. Simpanlah uang yang anda dapat terlebih dahulu untuk membesarkan bisnis yang anda jalankan agar semakin maju. Percayalah, suatu saat nanti akan ada waktu untuk anda puas dan bersenang-senang menghabiskan uang yang telah anda dapatkan dari usaha yang telah anda jalankan.

Share on:
Avatar for AlviyatuN

Hai, saya Alviyatun  Orang di belakang alviya.com. Blogger dengan pengalaman 4+ tahun mengurus domain ini. Temukan saya di Medium. Mari kita bicara tentang pemasaran, bisnis, dan keramaian di Twitter . (Dan oh, jika Anda berada di LinkedIn, mari terhubung !)

    KLIK
DONASI VIA PAYPAL Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi akan digunakan untuk memperpanjang domain www.alviya.com. Terima kasih.

Leave a Comment